fbpx

Tanggal Tua dan Masa Karantina, 6 Aktivitas di Rumah untuk Kamu Coba

Tanggal Tua dan Masa Karantina, 6 Aktivitas di Rumah untuk Kamu Coba

Tanggal Tua dan Masa Karantina, 6 Aktivitas di Rumah untuk Kamu Coba

Sebagian dari kamu mungkin sudah ada yang kembali bekerja normal setelah Lebaran. Tapi, ada juga sebagian yang masih harus work from home dan menjalani karantina mandiri di rumah demi menghindari penularan virus corona. Pastinya akan sangat bosan melakukan aktivitas di rumah saja. Ditambah tanggal tua yang membuatmu tidak leluasa order makanan online atau checkout belanjaan. Nah, supaya tidak bosan-bosan amat, berikut rekomendasi kegiatan seru di rumah saja yang bisa kamu lakukan.

Coba resep masakan baru

Kalau melihat story Instagram dan unggahan Twitter, kamu pasti dengan gampang menemukan orang-orang yang membagikan aktivitas di rumah, yaitu memasak. Mereka ini sebenarnya bukan koki andal atau pemilik bisnis makanan. Hanya saja, mereka memanfaatkan waktu di rumah dengan mencoba berbagai olahan resep baru. Menu-menu yang mereka masak juga seringnya melihat dari tutorial Youtube atau browsing di Google. Selain bisa membunuh rasa jenuh, aktivitas ini juga bisa meningkatkan keterampilan berguna selama physical distancing.

Menata ulang dekorasi rumah

Menata ulang dekorasi rumah

Sumber kebosanan yang kamu rasakan selama di rumah bisa jadi karena kamu melihat dekorasi yang begitu-begitu saja. Karena setiap hari menghabiskan hampir seluruh waktu di sudut yang sama, dan kamu tidak ada kesempatan untuk pergi liburan, maka sudah pasti bakal jenuh. Tipsnya, kamu bisa mulai menata ulang dekorasi sebagai salah satu aktivitas di rumah yang bermanfaat. Kamu bisa memulainya dengan mengganti sarung cushion, mengganti beberapa perabot, mengecat ulang dinding rumah, dan mengubah letak posisi furnitur.

Membaca buku

Hampir jadi kebiasaan banyak orang untuk tidak langsung membaca buku setelah membelinya. Alhasil, buku-buku yang sudah dibeli pun menumpuk di rak dan berdebu. Sayang banget, kan, beli mahal-mahal malah dibiarkan begitu saja? Nah, mumpung ada kesempatan di rumah, kamu bisa tuh mulai membaca buku yang bahkan belum sempat dibuka segelnya. Kalau mau, kamu pun bisa menyortir buku-buku mana saja yang kiranya sudah tidak akan dibaca ulang untuk didonasikan atau dijual kembali.

Main board games

Main board games

Ada banyak sekali jenis board games yang bisa kamu mainkan dengan saudara, keluarga, dan teman satu tempat tinggal. Sebut saja ludo, halma, ular tangga, dan monopoli. Selain seru, main board games juga bisa mengasah otak karena secara otomatis kamu memikirkan strategi bagaimana caranya agar bisa menang. Nah, mumpung di rumah, kamu bisa mainkan beberapa board games untuk menghilangkan jenuh.

Berkebun

Selama physical distancing, kamu pun bisa mencoba hobi baru yang pastinya bermanfaat, seperti berkebun. Zaman sekarang, berkebun tidak membutuhkan halaman yang luas karena kamu bisa memilih tanaman yang memungkinkan untuk ditanam di dalam pot. Bahkan ada juga tanaman yang bisa ditanam secara vertikal dan menjadi bagian dari dekorasi rumah. Untuk memulai hobi ini, kamu bisa beli aneka jenis tanaman, lalu siapkan media tanamnya. Jangan lupa dirawat dan disiram agar tanaman ini tumbuh subur.

Analisis cash flow

Menganalisis cash flow pribadi dilakukan untuk mengetahui arus kas keuangan yang sudah dilakukan selama ini. Kamu akan tahu pengeluaran mana yang bisa dikurangi dan mencari tahu apakah penghasilan yang didapat bisa memenuhi kebutuhan atau tidak. Catat semua pendapatan yang masuk dan pengeluaran yang dilakukan. Bila ternyata ada pos pengeluaran yang tidak penting, kamu bisa memangkasnya. Jadi, dengan catatan arus kas yang jelas, kamu bisa mengontrol pengeluaran.

 

Ada baiknya kalau kamu mulai melakukan penghematan selama banyak melakukan aktivitas di rumah. Ini karena kondisi ekonomi yang belum diketahui kapan bisa pulih dan kembali normal. Daripada dipakai untuk pengeluaran pos hiburan, akan lebih baik kalau kamu menggunakan penghasilan untuk investasi reksadana pasar uang di aplikasi Xsaver. Dengan modal awal investasi yang hanya Rp50 ribu, kamu bisa mendapat keuntungan imbal hasil yang relatif lebih besar dari deposito dan transaksi jual beli kapan saja.