27 Mar Apakah Aman Investasi di Reksadana? Bagaimana Cara Mengetahuinya?
Investasi reksadana sudah ada di Indonesia sejak tahun 1976, ketika pendirian PT Danareksa dilakukan Mulanya, PT Danareksa didirikan untuk tujuan percepatan keikutsertaan dan partisipasi masyarakat dalam kepemilikan saham perusahaan. Lambat laun, investasi reksadana pun berkembang sebagai produk investasi dengan keuntungan yang lumayan menjanjikan. Namun, apakah aman investasi di reksadana? Bagaimana dengan pengelolaan dan pemantauan perkembangannya?
Apakah aman investasi di reksadana?
Ya, investasi di reksadana adalah aman. Kamu tidak perlu khawatir akan uang yang disetor. Nantinya, uang tersebut akan disimpan di bank kustodian sebagai lembaga penyimpanan dana modal investor yang resmi. Buat yang belum tahu, bank kustodian adalah pihak atau lembaga yang tugas utamanya mengawasi, mengurus administrasi, dan menjaga aset investor. Bank kustodian juga punya tanggung jawab untuk mengawasi manajer investasi.
Apa atau siapa itu manajer investasi? Ia adalah individu atau perusahaan yang akan mengelola dana investasi dari para investor yang sudah disimpan di bank kustodian. Manajer investasi yang akan menentukan bagaimana pengelolaan modal investasimu, termasuk pula akan dibelikan aset apa saja. Manajer investasi jugalah yang akan bertanggung jawab mengelola portofolio efek reksadana yang kamu miliki.
Apa jaminan aman investasi reksadana?
Jika deposito operasionalnya diawasi dan dijamin oleh Lembaga Penjaminan Simpanan (LPS), maka investasi reksadana diawasi dan dijamin oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Sebagai produk keuangan yang menjangkau masyarakat luas, pengelolaan reksadana diatur dalam Peraturan OJK nomor 23 tahun 2016 soal Reksa Dana Berbentuk Kontrak Investasi Kolektif. Di dalam peraturan tersebut, tertulis jelas tentang pengertian reksadana, pengelolaan aset, hingga pembubaran.
Jadi, apakah aman investasi di reksadana? Jawabannya adalah iya. Asalkan, kamu sudah pastikan perusahaan sekuritas penjual reksadana memiliki izin resmi dari OJK. PT Xdana Investa Indonesia (Xdana), misalnya. Xdana sudah memiliki tiga izin OJK sebagai Perusahaan Sekuritas, Agen Penjual Reksa Dana, dan Penasihat Investasi.
Bagaimana proses pengelolaan dana investasi di reksadana?
Pengelolaan reksadana sepenuhnya diserahkan pada manajer investasi. Ia akan memutuskan aset apa saja yang akan dibeli untuk mencetak keuntungan bagi investor. Meski begitu, manajer investasi tetap harus berdiskusi dan meminta persetujuanmu sebagai investor. Manajer investasi wajib membuat laporan nilai posisi reksadana tiap harinya. Ia juga harus membuat laporan perkembangan reksadana dari hari ke hari. Untuk keputusan penting menyangkut investasi, manajer investasi juga akan meminta persetujuanmu terlebih dulu.
Bagaimana cara memantau perkembangan investasi?
Zaman sudah serba canggih. Kamu bisa pantau perkembangan investasi dari hari ke hari melalui aplikasi. Pakai Xsaver, contohnya. Mulai dari pendaftaran nasabah, pembukaan reksadana, pembelian aset, hingga pemantauan setiap hari, bisa dengan aplikasi smartphone. Sangat simpel dan praktis. Kamu bisa download aplikasi Xsaver di Google PlayStore atau App Store.
Adakah risiko reksadana?
Investasi bukan produk keuangan yang bisa pasti menjamin keuntungan tetap setiap hari atau minggunya. Produk ini sama sekali berbeda dengan deposito yang punya bunga pasti. Investasi memiliki risiko penurunan nilai. Ketika kondisi ekonomi sedang tidak baik, nilai reksadana bisa ikut turun. Saat ekonomi menguat, performa reksadana bisa ikut naik.
Bisa disimpulkan kalau reksadana ini fluktuatif, berubah mengikuti keadaan. Tapi tenang, ada banyak strategi investasi yang bisa kamu terapkan untuk memperkecil risiko, yaitu diversifikasi atau memecah dan membagi modal pada beberapa instrumen aset. Dengan menanam modal di beberapa aset, risiko penurunan nilai bisa diminimalisasi.
Terjawab, kan, apakah aman investasi reksadana aman? Asalkan sudah ada izin resmi dari OJK dan memiliki manajer investasi yang tepercaya, bisa dibilang kalau produk reksadana tersebut aman. Semoga informasi ini membantu, ya!